Sabtu, 24 Desember 2011

Shin Min Ah, Asian Kate Moss!

Pada tanggal 30 November lalu, Shin Min Ah terpilih sebagai ‘The Beauty Icon of 2011’ pada Cosmo Beauty Awards 2011.



Dan pada edisi bulan Januari tahun depan, Cosmopolitan akan menampilkan halaman spesial tentang ‘di balik layar’ penganugrahan gelar itu.



Damian Dufresne, seorang make up artis kelas dunia bahkan mengakui kalau Shin Min Ah ini ibaratkan Kate Moss-nya Asia.





Shin Min Ah bersikap merendah atas pujian ini dengan mengatakan, “Aku merasa sangat terhormat dibandingkan dengan ikon fashion sekelas Kate Moss. Aku juga merasa terhormat dianugrahi gelar ‘Beauty Icon of 2011’ dan aku berharap dapat menampilkan diriku yang lebih baik di masa yang akan datang.”

Source: soompi

Wadoow... Park Shi Hoo!

Foto-foto menjadi bukti betapa keren dan wajarnya Park Shi Hoo menjadi idola banyak wanita. Foto ini sendiri diambil dari majalah L’Officiel Hommes. Di dalam majalan itu juga terselip wawancara yang menanyakan kenapa PSH tidak berkencan selama 4 tahun belakangan ini.



PSH cuma menjawab simple: “Aku begitu sibuk dengan pekerjaanku, dan menjadi begitu sulit bertemu dengan seseorang.”



Sementara, tentang ketenarannya yang meledak belakangan ini, PSH berkata, “Aku lebih suka lari jarak jauh ketimbang jarak dekat. Saat aku sudah memulai sesuatu, aku harus melihatnya sampai akhir.”

Source: dramabeans

Selasa, 20 Desember 2011

Lee Seung Gi Hadiahkan Gelang Untuk IU

IU menerima sebuah gelang dari Lee Seung Gi! Dalam program SBS, Kang Heart, yang ditayangkan pada 20 Desember lalu, terungkap kalau Lee Seung Gi memberikan hadiah sebuah gelang pada penyanyi IU. IU menjelaskan, “Aku mendapatkan hadiah dari Lee Seung setelah tampil sebagai tamu dalam konsernya. Gelang itu kelihatannya mahal.@



Sementara itu, Lee Seung Gi menjelaskan kalau gelang itu merupakan bentuk rasa terima kasih karena sudah tampil sebagai tamu. Tapi pendukung acara Kang Heart bercanda, “Kami juga tamu, apa kami nggak dapat hadiah?” LSG melanjutkan, “Aku sendiri yang memilih gelang itu. Mereka (penjualnya) mengatakan gelang itu hanya dijual jika aku langsung pergi kesana.” So sweet... is this a sign of a feeling???

Source: hancinema

Sabtu, 17 Desember 2011

The King, Pertemukan Ha Ji-won dan Jo In-sung!

The King bakal menjadi drama yang paling dinantikan tahun 2012 mendatang. Pasalnya, dua artis kenamaan Korea yaitu Ha Ji-won dan Jo In-sung sudah setuju untuk menjadi tokoh utamanya. Kedua bintang ini sendiri sebelumnya pernah berpasangan dalam drama sukses tahun 2004 lalu, What Happened in Bali (weeee… pulauku!) dan tentu saja banyak yang mengharapkan kalau keduanya akan membawa kembali chemistry dalam drama itu ke dalam The King.



The King sendiri merupakan sebuah drama fantasy dimana dalam drama ini dunia dibagi ke dalam dua kerajaan. Jo In-sung berperan sebagai Raja dari negeri utara dan jatuh cinta pada Putri dari negeri selatan yang diperankan Ha Ji-won. Sebenarnya, peran Jo In-sung sempat ditawarkan pada Lee Byung-hun tapi ditolak. Sekarang karakter utama sudah didapatkan dan staf produksi sedang mencari para pemeran pembantu untuk The King.

Lee Jae-kyu bertindak sebagai sutradara drama ini, sedangkan naskahnya ditulis oleh penulis bersaudara Hong Jin-ah dan Hong Ah-ran, yang merupakan tim yang sama dalam drama tahun 2008, Beethoven Virus. The King direncanakan akan tayang Maret 2012 di stasiun MBC!

Source: koreanvibe.com

Flower Boy Ramyun Shop

Ini dia drama yang ditunggu oleh penggemarnya Jung Il-woo. Setelah 49 Days, Jung Il-woo balik lagi dengan drama berjudul Flower Boy Ramyun Shop. Dalam drama ini Jung Il-woo memerankan karakter Cha Chi-soo, seorang anak konglomerat yang sangat sombong.



Suatu hari, Chi-soo bertemu dengan Yang Eun-bi, yang diperankan aktris Lee Chung-ah, yang punya mimpi besar untuk menjadi seorang guru. Meski, benci pada kesombongan Chi-soo, toh akhirnya Eun-bi mau bekerja sama menjalankan bisnis ramyun bersama cowok itu.



Dari judulnya saja, bisa ditebak bagaimana penampilan Jung Il-woo disini.



The Casts of Flower Boy Ramyun Shop:
Jung Il-woo as Cha Chi-soo
Lee Chung-ah as Yang Eun-bi
Lee Ki Woo as Choi Kang Hyuk

Kim Ye Won as Kang Dong Joo
Jo Yoon Woo as Woo Hyun Woo
Park Min Woo as Kim Ba Wool



Joo Hyun as Cha Ok Gyun (Chi Soo's father)
Ho Soo as Yoon So Yi



Seo Bum Suk as Jung Gyu
Jung In Ki as Yang Chul Dong



Kim Hye Soo as fortuneteller (cameo, ep 1)
Gong Hyo Jin as store owner (cameo, ep 9)



Flower Boy Ramyun Shop disutradarai oleh Jung Jung-hwa dan naskahnya ditulis oleh Yoon Nan-jung. Drama ini tayang 16 episode.

Source: dramawiki

Selasa, 13 Desember 2011

Park Shi Hoo, Aktor Korea Paling Ganteng!

Popularitas Park Shi Hoo (PSH) di Jepang memang sedang menanjak. Aktor yang sukses berperan dalam drama The Princess’ Man bersama Moon Chae Won ini terpilih sebagai aktor Korea paling ganteng di negeri sakura itu. Poling ini dilakukan oleh kandera.jp. Dalam poling yang dilakukan selama sebulan penuh itu, PSH bahkan mengalahkan aktor keren lainnya seperti Kim Bum, Cha Seung Won, Shoi Si Won dan Song Joong Ki!


PSH sendiri menang karena dua dramanya yaitu Queen of Reversals dan Prosecutor Princess ditayangkan di Jepang bersamaan dengan poling itu. Sebagai bukti ketenaran PSH di Jepang, situs PSH yang berbahasa Jepang bahkan dikunjungi sekitar 6000 orang tiap harinya. Kelihatannya PSH musti ngadain fan meeting nih di Jepang. Untuk saat ini PSH masih sibuk syuting film terbarunya yang berjudul I am Murderer dimana PSH berperan sebagai pembunuh berantai (pembunuh yang tetap keren pastinya!)

Source: koreanvibe.com